8.3 C
New York
Thursday, March 28, 2024

Buy now

spot_img

Kapolres Hadiri Apel Siaga Pengawas Pemilu Tahun 2019 di Pemkab Gresik

Gresik – Kapolres Gresik AKBP Wahyu S Bintoro, SH SIK MSi Menghadiri Apel Siaga Pengawas Pemilu Se-Kabupaten Gresik dalam Rangka Patroli Pengawasan pada masa tenang yang bertempat di halaman Kantor Pemkab Gresik, (14/4).
Apel dipimpin Ketua Bawaslu Kabupaten Gresik Moch. Imron Rosyadi., S.THi dan bertindak sebagai Komandan upacara Panwascam Balongpanggang Dakim dan turut dihadiri Bupati Gresik Dr. Ir. H. Sambari Halim Radianto.,ST.,M.si., Wakil Bupati Gresik Dr. H. Moh. Qosim.,M.si., Kapolres Gresik AKBP Wahyu S Bintoro., SH., SIK.,M.si., Komandan Kodim 0817 Kab. Gresik Letkol Inf. Budi Handoko., S.sos, Ketua Bawaslu Gresik Moch. Imron Rosyadi., S.THi., Ketua KPU Gresik Akhmad Roni., S.Si., Komisioner Maslukhin., M.THi, Gakkumdu Kabupaten Gresik dan Panwascam Se-Kabupaten Gresik +/- 93566 Pengawas Pemilu tahun 2019 Se-Kabupaten Gresik.
Pada kesempatan tersebut Ketua Bawaslu Kabupaten Gresik Moch. Imron Rosyadi., S.THi menyampaikan Pemilu adalah perayaan demokrasi yang patut dirayakan dalam keadaan damai dan lancar sebagai wujud kebudayaan Negara yang beradab. Pemilu kali ini merupakan pengalaman baru kita dimana dalam sejarah Pemilu di indonesia yang dilaksanakan secara serentak.
“Mari ciptakan Pemilu tahun 2019 diwilayah Kabupaten Gresik dengan situasi kondisi yang aman dan kondusif” ungkapnya.
Moch. Imron Rosyadi., S.THi juga menyampaikan sebagai petugas pengawas Pemilu dalam pengamanan ini merupakan panggilan mulia yang sudah sepatutnya kita lakukan panggilan tugas ini dengan baik karena kelak akan menjadi pertanggung jawaban kita kepada Allah SWT dan seluruh masyarakat Indonesia.
“kita dihadapkan dalam agenda pengawasan masa tenang yang mana didalam masa tenang selama ini akan bermunculan kerawanan pelanggaran Pemilu antara lain Politik Uang / Money Politic, Isue Sara, penyebaran berita Hoax yang dapat memecah belah kesatuan bangsa Indonesia, Mari kita gelorakan dan kita tegaskan bersama untuk menolak Politik Uang karena akan dapat merusak berjalannya demokrasi Politik tambah Ketua Bawaslu Kabupaten Gresik.
Usai apel Siaga Pengawas Pemilu, Kapolres kepada media ini menyatakan pihaknya terus berupaya menciptakan pemilu damai 2019 diwilayah Gresik dengan rutin melaksanakan berbagai kegiatan seperti Patroli wilayah dan sosialisasi pemilu damai bekerjasama dengan tiga pilar dan KPU serta Bawaslu Kabupaten Gresik.
(Humas Polres Gresik)

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
3,912FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles