Bojonegoro – Pada hari ketiga belas pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2018. Sat Lantas Polres Bojonegoro menggelar optimalisasi pelayanan SIM keliling pada hari Kamis (17/03/2018) malam tadi sekira pukul 18.00 WIB hingga 21.00 WIB di Alun-Alun Kabupaten Bojonegoro.
Kepada tribratanewsbojonegoro.com, Kasat Lantas AKP Aristianto BS, S.H., S.I.K., M.H. selaku penanggung jawab kegiatan menjelaskan bahwa dalam kegiatan tersebut memiliki misi untuk meningkatkan kualitas pelayanan Polri terhadap masyarakat.
“Dalam pelayanan SIM keliling tadi banyak yang melakukan kepengurusan perpanjangan SIM”, terang AKP Aris.
Kasat Lantas menambahkan bahwa dari sekian pemohon ada yang memang sengaja memanfaatkan pelayanan SIM keliling mengingat keterbatasan waktu khususnya pada hari aktif dan jam kerja.
“Disaat pagi hari, banyak warga yang bekerja sehingga tidak sempat mengurus SIM. Pada malam kali ini warga bisa mengurus SIM dengan mudah dan cepat”, imbuh Kasat Lantas.
Kasat Lantas juga menambahkan bahwa dipilihnya lokasi Alun-Alun ini merupakan pusat keramaian masyarakat di akhir pekan, sehingga pelayanan SIM bisa menyasar banyak warga masyarakat yang belum mengurus SIM.
“Bagi masyarakat ini sangat menarik karena ketika melakukan kepengurusan SIM sembari menikmati hiburan di Alun-Alun bersama keluarga”, tutur AKP Aris.
Di akhir wawancara Kasat Lantas menghimbau kepada seluruh warga masyarakat pengendara kendaraan serta pengguna jalan untuk peduli terhadap keselamatan berkendara serta mematuhi aturan berlalu lintas dengan melengkapi kelengkapan berkendara seperti surat-surat.
“Segera perpanjang SIM anda sebelum habis masa berlakunya”, imbau Kasat Lantas.(humasbjn)