Menjelang pelaksanaan Pilkada 2018 di empat daerah di Provinsi Banten, tiga perwira Polda Banten dimutasi. Ketiga perwira yang dimutasi, yakni Karo SDM Kombes Pol Andi Sahriful Taufik yang akan menjabat sebagai Karo SDM Polda Lampung, Dirpolair Kombes Pol Imam Thobroni akan menjabat Dirpolair Polda Sumatra Selatan, dan Kapolres Cilegon AKBP Romdhon Natakusuma menjabat Kabag Strajemen Rorena Polda Metro Jaya.
Jabatan Karo SDM yang baru akan dijabat oleh Kombes Pol Langgeng Purnomo, Dirpolair AKBP Nunung Syaifuddin sebelumnya menjabat Wadirkrimsus Polda Banten, dan Kapolres Cilegon dijabat oleh AKBP Rizki Agung Prakoso sebelumnya jabat Kanit V Subdit II Dittipideksus Bareskrim Mabes Polri.
Kapolda Banten Brigjen Pol Listyo Sigit Prabowo menngamanatkan kepada ketiga perwira yang baru, agar beradaptasi dan segera bekerja. Pada tahun ini, kegiatan pengamanan pelaksanaan Pilkada serentak 27 Juni 2018 di Kota Serang, Kabupaten Tangerang, dan Lebak.
“Ada tiga daerah yang akan melaksanakan Pilkada, tentunya menjadi tantangan kita. Apalagi, dinamika Pilkada juga dapat mempengaruhi Kamtibmas,” kata Kapolda ditemui seusai serah terima jabatan di Aula Mapolda Banten, Rabu (21/3/2018).
Kapolda meminta sejumlah situasi keamanan menjelang pelaksanaan Pilkada agar dapat diantisipasi. Seperti penyebaran berita hoax dan hatespeech. “Pilkada diperkirakan akan semakin memanas, yang disebabkan oleh semakin tingginya suhu politik dan polarisasi masyarakat yang berpotensi memicu konflik sosial,” ujarnya.
Selain itu, agenda kegiatan seperti perayaan hari buruh internasional, pengaman Idulfitri, pengamanan Asian Games, hingga pengamanan pelaksanaan Pileg dan Pilpres agar dapat berjalan aman, lancar, dan damai