18.2 C
New York
Sunday, September 15, 2024

Buy now

spot_img

Kapolri: Ras Melanesia di Indonesia Terbesar di Dunia

Beritapolisi.com – Papua Nugini, Kapolri JENDERAL Prof H.M Tito Karnavian, Phd hadiri The 3rd MSG Police Minister & The 8th Police Commissioner Meeting of Melanesian Spearhead Group (MSG) di Kokopo, Papua Nugini yang berlangsung sejak (30/4 sampai 2/5 2018), Senin (30/4/2018) pukul 09.00 Wib.

Kapolri Hadiri The 3rd MSG Police Minister and The 8th Police Commissioner Meeting of Melanesian Spearhead Group (MSG) (adhy/beritapolisi)

Dalam acara ini, ada lima negara pasifik termasuk Indonesia yang merupakan salah satu ras melanesia terbesar di dunia. Indonesia sendiri merupakan associate member dari MSG.

Hadir dalam diskusi ini diantaranya Director General of Melanesia Sperhead Group Secertariat Ambassador Amena Yauvoli, PNG For Minister Police and Chair of PMM Hon Jelta Wong, Head of PNG Delegation Hon Petrus Thomas, PNG Police Commissioner and Chair of PMM Mr. Gari Baki, Salomon Islands of Police National Security and Correctional Service Hon Mosses Garu MP, Solomon Police Commissioner Mr. Mathew Varley, Fiji Minister and Defense Security

Kapolri Hadiri The 3rd MSG Police Minister and The 8th Police Commissioner Meeting of Melanesian Spearhead Group (MSG) (adhy/beritapolisi)

Pertemuan ini merupakan kelanjutan dari pertemuan sebelumnya yang diselenggarakan di Bandung pada tanggal 23-24 Oktober 2017.

Adapun tujuannya adalah meningkatkan kerjasama untuk mengatasi tantangan keamanan bersama diwilayah MSG seperti penyelundupan senjata, cyber crime, terorisme, dan obat-obatan terlarang. Salah satunya dengan melakukan capacity building melalui JCLEC dgn mendorong negara-negara MSG untuk terus berpartisipasi dalam mengirimkan personilnya untuk mengikuti program pelatihan di JCLEC Semarang.

Kapolri Hadiri The 3rd MSG Police Minister and The 8th Police Commissioner Meeting of Melanesian Spearhead Group (MSG) (adhy/beritapolisi)

Beberapa issu penting dalam agenda ini salah satunya adalah kajian laporan perkembangan terhadap pembentukan FPU ( Formed Police Unit ) oleh kepolisian Fiji.

Sebagai associate members, Indonesia turut membantu Solomon Islands untuk masuk menjadi anggota Interpol yang telah diwujudkan dalam kegiatan interpol di Beijing pada 2017 yang lalu.

Kapolri Hadiri The 3rd MSG Police Minister and The 8th Police Commissioner Meeting of Melanesian Spearhead Group (MSG) (adhy/beritapolisi)

Indonesia juga turut membantu negara negara MSG untuk memberikan pelatihan menembak bagi para personel kepolisiannya serta memberikan dukungan fasilitas kepada Kepolisian negara-negara MSG yang akan diperbantukan kepada Kepolisian Royal Papua New Guinea dalam mempersiapkan kegiatan APEC 2018 yang akan diselenggarakan di Port Moresby.(Adhy/Mardiaz K Dwihananto. SIk. MHum)

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
3,912FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles