Polres Sanggau-Polsek Parindu
Selasa, (24/04/2018) pukul 21.45 Wib, bertempat di Dusun Pusat Damai Desa Pusat Damai Kecamatan Parindu Kabupaten Sanggau dan di Dusun Bodok Desa Pusat Damai Kecamatan Parindu Tim Polsek Parindu yang dipimpin oleh Kapolsek Parindu IPTU Sapja telah melakukan Penangkapan terhadap dua orang Laki-laki yang menguasai barang yang diduga Narkoba jenis Shabu.
Kapolsek parindu beserta anggota melakukan penangkapan dan penggeledahan terhadap Pakaian Tersangka I (SL) di Dusun Pusat Damai dengan di saksikan Ketua RT dimana dalam pakaian saku celana sebelah kiri dari SL, Tim Polsek Parindu mendapati 2 (dua) paket Narkotika jenis sabu dan juga satu unit HP milik SL. Tim Polsek Parindu melakukan introgasi terhadap SL di ketahui bahwa dua paket sabu tersebut di beli dari AI dengan harga Rp. 400.000,- (empat ratus ribu rupiah).
Tim Polsek Parindu langsung menuju ke rumah AI dimana saat saat dirumah AI yang disaksikan oleh Ketua RT ditemukan enam paket narkotika jenis sabu yang di duduki oleh AI, tim juga mendapati satu buah timbangan digital, uang tunai sebesar Rp. 650.000,- (enam ratus lima puluh ribu rupiah), satu buah Bong, satu buah sendok pipet, dua buah korek api tokai dan satu buah HP merk Nokia warna hitam yang mana kesemua barang tersebut di akui oleh AI adalah miliknya.
Setelah itu Kapolsek Parindu beserta tim mengamankan barang bukti beserta kedua tersangka ke polsek parindu untuk dilakukan proses penyidikan lebih lanjut.