5.2 C
New York
Tuesday, December 3, 2024

Buy now

spot_img

Sigap Ditengah Masyarakat Anggota Polsek Manyar Bantu Pengendara Ganti Ban

Gresik – Laksanakan tugas Kepolisian yaitu harkamtibmas, Brigadir Suharianto bersama rekannya Aiptu H Asyhari melaksanakan patroli jalan kaki dari mako Mapolsek Manyar Polres Gresik menuju bank BRI unit Manyar, Selasa (8/1/19).

Melihat mobil fortuner warna Putih yang melintas jalan raya Manyar Brigadir Suharianto menghentikan laju mobil yang berjalan terseok, dengan ramah Brigadir Suharianto memberitahu pengendara mobil fortuner warna Putih bahwa ban sebelah kiri belakang mengalami pecah ban.

Sementara itu, Brigadir Suharianto yang tanpa pikir panjang membantu mendongkrak mobil tersebut hingga melepas uniformnya demi menjaga penampilan uniform agar tetap bersih dan bagus saat memberikan pelayanan kepada masyarakat karena posisi ban serep di bagian bawah body mobil.

Dengan kesigapan yang dilakukan Brigadir Suharianto, pemilik mobil Fortuner warna putih yang diketahui akan melakukan perjalanan menuju Paciran, Lamongan sangat berterimakasih atas bantuan yang dilakukan Brigadir Suharianto anggota Polsek Manyar Polres Gresik.

“Sekali lagi terima kasih pak Polisi, saya yang awalnya taku karena diberhentikan kini bisa melanjutkan perjalanan dengan aman dan nyaman berkat bantuan Polisi” jelas pengendara mobil putih tersebut.

Dalam keterangannya Brigadir Suharianto mengatakan inilah salah satu fungsi tugas anggota Polisi sebagai penolong masyarakat, saat menemui masyarakat yang perlu bantuan kita harus sigap ungkapnya.

(Humas Polres Gresik)

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
3,912FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles